Konsep Kepemimpinan untuk Mengimplementasikan Sistem Penjamin Kualitas

Mahasiswa UT, Konsep Kepemimpinan untuk Mengimplementasikan Sistem Penjamin Kualitas – Tulisan ini merupakan jawaban untuk diskusi pada perkuliahan Tuton UT untuk mata kuliah Manajemen Kualitas.

***

Silahkan rekan-rekan diskusikan tentang:

Menurut rekan2  untuk mengimplementasikan Sistem Penjaminan Kualitas, konsep kepemimpinan apa yang paling sesuai dengan kondisi saat ini? jelaskan mengapa

Anda harus memberikan tanggapan masing masing, jangan mengulangi/ mengcopy tanggapan teman sebelumnya, jika anda sependapat dengan teman yang sebelumnya cukup menanggapi dengan setuju dan berikan alasannya begitu juga sebaliknya jika anda tidak setuju.

***

Mari kita sama-sama berasumsi bahwa kondisi yang dimaksud saat ini adalah kondisi pasca pendemi. Dimana aktifitas mulai berjalan seperti sebelum pendemi dengan penambahan beberapa protokol yang harus di penuhi, seperti bermasker, membawa antiseptik/handsanitiser sendiri, telah di vaksin sebanyak 3 kali, dan mulai nyamanya konsep WFH digunakan dalam urusan organisasi.

Seperti yang telah disampaikan oleh teman-teman yang lain dengan mengutip Oakland (1994), terdapat 10 karakter yang harus dimiliki pemimpin dalam mengimplementasikan Sistem Penjaminan Kualitas.

  1. Mendemonstrasikan kepemimpinan,
  2. Membangun kesadaran,
  3. Keterbukaan lini komunikasi,
  4. Menciptakan dorongan untuk mencapai tujuan,
  5. Fokus pada pelanggan,
  6. Pengembangan kerja tim,
  7. Memberikan dukungan, pelatihan, dan pendidikan,
  8. Membangun tanggapan dan kepercayaan,
  9. Menciptakan lingkungan yang mempromosikan continuous improvement,
  10. Menggunakan tim yang melaksanakan proses,

 

Maka untuk mencapai standar Sistem Penjaminan Kualitas yang di canangkan maka diperlukan sosok pemimpin dengan gaya kepemimpinan transformasional. Karena seperti yang saya sampaikan diatas bahwa saat ini adalah masa perubahan, banyak perubahan terjadi memaksa semua orang beradaptasi.

Pada masa adaptasi ini ditemukan berbagai perubahan baik yang di bawa pada masa pasca pendemi.

Pemimpin dengan gaya kepemimpinan transformasional adalah pemimpin yang juga berperan sebagai mentor kepada para bawahanya memilah berbagai perubahan baik yang dapat digunakan, merangkul para bawahnya untuk sama-sama bekerja kembali untuk terus berporses dalam perbaikan berkelanjutan

Baca juga:   Lima Tahapan Proses Audit Kualitas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *