Mahasiswa UT – Jurusan atau Program Studi (Prodi) di dunia kampus itu banyak. Untuk lebih mengenal dan mengetahui jurusan ini apa? prospek kerjanya gimana dan yang di pelajari apa? Maka kita memutuskan membuat rubik Jurusan / Prodi. Dan untuk jurusan yang akan di bahas sekarang adalah Jurusan Ilmu Sejarah
Ilmu Sejarah pada dasarnya mempelajari tentang segala peristiwa yang terjadi di masa lalu, mulai dari sejarah zaman kuno seperti Mesir, Yunani, India, yang dimulai sebelum masehi, sampai zaman modern di atas abad dua puluh. Bahkan Ilmu Sejarah juga mempelajari konteks yang sangat luas, mencakup aspek politik, budaya, ekonomi, agama, dan sosial. Belajar Ilmu Sejarah berarti memahami bagaimana sesuatu berubah dari waktu ke waktu, mempelajari pola dan nilai yang terkandung di dalamnya. Kamu akan memahami bahwa sejarah mempunyai peran besar dalam membentuk kondisi saat ini. Banyak yang menganggap belajar sejarah itu membosankan, padahal di prodi Ilmu Sejarah kamu akan belajar hal-hal seru lebih dari sekedar menghafal nama-nama tokoh terkenal dan tanggal-tanggal penting. Disini kamu juga akan belajar bagaimana membuat tulisan kreatif dan visualisasi sejarah melalui film dokumenter.
Kenapa Kamu Memilih Jurusan Ilmu Sejarah
Kalau kamu menyukai cerita-cerita di balik sejarah dan memiliki daya analisis yang kuat, prodi Ilmu Sejarah merupakan pilihan yang tepat. Dengan hobi membaca dan menganalisis sesuatu, kamu akan mudah mengevaluasi sumber-sumber informasi primer ataupun sekunder, sehingga kamu akan lebih terbuka terhadap keberagaman versi sejarah.
Jadi, kalau kamu dari jurusan IPS sebelumnya. Jurusan Ilmu Sejarah cocok banget. Apalagi kalau kamu menyukai mata pelajaran Sejarah, kamu pasti bisa mengikuti perkuliahanya dengan cukup mudah.
Prospek Kerja Jurusan Ilmu Sejarah
Lulusan prodi Ilmu Sejarah akan menjadi ahli sejarah atau sejarahwan? Benar, tapi bukan cuma itu. Lulusan Ilmu Sejarah juga dapat berkarir sebagai pemandu wisata pada objek-objek bersejarah, juga sebagai peneliti dan pengajar.
Jadi gimana? tertarik untuk masuk jurusan Ilmu Sejarah. Untuk pembahasan jurusan lain bisa langsung cek di Jurusan / Prodi. Jangan sampai nyesel pas nanti udah kuliah gara-gara salah pilih jurusan,.
Sampai jumpa lagi.