Jurusan Sistem dan Teknologi Informasi: Jurusan yang Cuma Ada di ITB

Mahasiswa UT – Jurusan atau Program Studi (Prodi) di dunia kampus itu banyak. Untuk lebih mengenal dan mengetahui jurusan ini apa? prospek kerjanya gimana dan yang di pelajari apa? Maka kita memutuskan membuat rubik Jurusan / Prodi. Dan untuk jurusan yang akan di bahas sekarang adalah Jurusan Sistem dan Teknologi Informasi

Program studi Sistem dan Teknologi Informasi (STI) merupakan gabungan dari prodi Sistem Informasi dan Teknologi Informasi. Serupa tapi tak sama, di prodi ini kita pastinya akan mempelajari ilmu komputer dan pemrograman, namun di prodi STI kita akan turut di bekali dengan ilmu manajemen bisnis, dan dasar-dasar pemahaman teknik elektro.

Sebagai bagian dari proses peningkatan aktifitas sosial dan ekonomi, masyarakat dunia telah memasuki suatu masyarakat yang berorientasi kepada informasi bahkan lebih jauh menuju masyarakat berpengetahuan (knowledge society).

Pada dasarnya, prodi ini lahir untuk menjawab segala permasalahan masyarakat akan kebutuhan teknologi informasi. Mahasiswa Sistem dan Teknologi Informasi dituntut untuk memahami perkembangan teknologi informasi dan kaitannya dengan nilai-nilai sosial, ekonomi, dan politik di masyarakat.

Sistem dan teknologi informasi telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari yang meliputi antara lain ilmu pengetahuan, rekayasa / disain, teknologi, produk, layanan, operasional, dan manajemen.

Sistem dan teknologi informasi telah menyatu dalam berbagai bidang kehidupan, mulai dari perdagangan/bisnis (Electronics-commerce), pendidikan dan pembelajaran (e-education dan e-learning), kesehatan (e-health), budaya, transportasi, industri, pariwisata, lingkungan, kolaborasi (collaborative working), hingga ke sektor hiburan.

Mahasiswa STI diajarkan untuk menganalisis permasalahan pada suatu perusahaan atau organisasi dan mencari serta menghasilkan solusi berbasis sistem teknologi informasi. Saat ini program studi STI hanya tersedia di Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) ITB.

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Sistem dan Teknologi Informasi

Di era digital ini, sistem informasi dan teknologi informasi merupakan dua unsur yang penting dalam kehidupan. Keduanya tidak dapat di pisahkan dari segala aspek kehidupan termasuk sosial, ekonomi, dan politik. Karenanya ilmu STI akan sangat bermanfaat untuk kehidupan dimasa sekarang dan yang akan datang.

Baca juga:   Jurusan Televisi dan Film

Sesuai dengan daerah kajian dan tantangan yang dihadapi, maka kompetensi yang dirancang untuk dimiliki oleh lulusan program studi Sistem dan Teknologi Informasi meliputi:

  1. Pemahaman atas dinamika persoalan sistem (bisnis, manajemen, regulasi);
  2. Analisis dan sintesis secara sistemik terhadap suatu bidang persoalan dan menghasilkan solusi dalam bentuk desain dan implementasi pada kehidupan nyata;
  3. Adaptasi dan interaksi dengan masyarakat pengguna;
  4. Penguasaan aspek interaksi dalam sistem yang besar (multi dimension);

Dengan demikian, kompetensi tersebut diharapkan akan dapat dibentuk menjadi kemampuan (skill) selain untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi sistem dan teknologi informasi, juga membangun kemampuan pemikiran dan inovasi untuk menghasilkan peluang baru dalam pengembangan dan pemanfaatan sistem dan teknologi informasi.

Kalau kamu ingin mempelajari bidang IT, tapi nggak terlalu handal di bidang koding dan pemrograman, prodi ini bisa jadi pilihan yang bagus. Kamu akan tetap dapat ilmu dasar pengkodingan, tapi akan lebih fokus pada pemanfaatan teknologi informasi untuk kepentingan manajemen bisnis.

Jadi, kalau kamu dari jurusan IPA/IPS sebelumnya. Jurusan Sistem dan Teknologi Informasi cocok banget. Apalagi kalau kamu menyukai mata pelajaran TIK, kamu pasti bisa mengikuti perkuliahanya dengan cukup mudah.

Prospek Kerja Jurusan Sistem dan Teknologi Informasi

Kebutuhan keahlian tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan sumberdaya manusia (SDM) untuk:

  • Organisasi pemerintah, baik di tingkat kabupaten/kota, provinsi maupun di tingkat pusat. Kebutuhan SDM dengan keahlian sistem dan teknologi informasi yang berkualitas untuk organisasi pemerintah akan sangat besar.
  • Organisasi profit (BUMN dan swasta). Lulusan program studi sistem dan teknologi informasi diharapkan dapat berperan dalam pengembangan dan pengelolaan sistem informasi.
  • Industri perangkat lunak. Lulusan program studi sistem dan teknologi informasi diharapkan dapat berperan sebagai pengembang perangkat lunak sistem informasi atau konsultan.
  • Institusi pendidikan untuk memenuhi kebutuhan peneliti dan tenaga pengajar.
Baca juga:   Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Jadi gimana? tertarik untuk masuk jurusan Sistem dan Teknologi Informasi. Untuk pembahasan jurusan lain bisa langsung cek di Jurusan / Prodi. Jangan sampai nyesel pas nanti udah kuliah gara-gara salah pilih jurusan,.

Sampai jumpa lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *