Jurusan Fisioterapi

Mahasiswa UT – Jurusan atau Program Studi (Prodi) di dunia kampus itu banyak. Untuk lebih mengenal dan mengetahui jurusan ini apa? prospek kerjanya gimana dan yang di pelajari apa? Maka kita memutuskan membuat rubik Jurusan / Prodi. Dan untuk jurusan yang akan di bahas sekarang adalah Jurusan Fisioterapi

Fisioterapi adalah program studi yang mempelajari tentang fungsi gerak tubuh manusia mulai dari cara gerak hingga bentuk otot, sendi serta tulang. Pada program studi ini lebih mendalami tentang gerak tubuh manusia serta organ tubuh yang berperan didalamnya. Prodi ini merupakan cabang dari program studi Kedokteran (Pendidikan Dokter).

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Fisioterapi

Prodi Fisioterapi sangat cocok bagi kalian yang tertarik dengan dengan dunia anatomi tubuh manusia. Selain mempelajari anatomi tubuh, Fisioterapi lebih difokuskan untuk mengembalikan fungsi gerak sendi atau otot manusia jika terjadi gangguan. Jika kalian tertarik dengan biologi dan ingin lebih mempelajari serta mendalami anatomi tubuh manusia prodi ini sangat cocok untukmu.

Jadi, kalau kamu dari jurusan IPA sebelumnya. Jurusan Fisioterapi cocok banget. Apalagi kalau kamu menyukai mata pelajaran Biologi, kamu pasti bisa mengikuti perkuliahanya dengan cukup mudah.

Prospek Kerja Jurusan Fisioterapi

Prospek kerja lulusan prodi Fisioterapi sangat terbuka terutama di rumah sakit dan klinik yang menangani dan memberikan pelayanan Fisioterapi, serta juga di berbagai pusat kebugaran. Seorang Fisioterapis juga dapat menjadi konsultan Fisioterapi pribadi untuk para atlit maupun orang lain yang membutuhkannya.

Jadi gimana? tertarik untuk masuk jurusan Fisioterapi. Untuk pembahasan jurusan lain bisa langsung cek di Jurusan / Prodi. Jangan sampai nyesel pas nanti udah kuliah gara-gara salah pilih jurusan,.

Baca juga:   Jurusan Rekam Medis (Manajemen Informasi Kesehatan)

Sampai jumpa lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *